Selasa, 08 Mei 2012

5 Besar Game Paling ngeTOP di Indonesia

Game Paling ngeTOP di IndonesiaHalooo, sodara sodara!! bertemu lagi dengan saya, oke.. gitu aja, sampe ketemu minggu depan...!!!
.............................
tenang2 cuma becanda kok,hehe. Gini... Saya khan termasuk penggemar berat game online nih, sampe2 skripsi saya lamaaaaaa kelarnya ( hikz )... Tapi, sudahlah lupakan dulu hal2 yang sedih dulu oke?!!. Nah klo anda juga penggemar game online seperti saya, tahukah anda game2 appa yang paling ngetop di Indonesia? belum tahu kan? ( bagi yang sudah tahu, tinggalkan komen "saya sudah tahu" dan secara otomatis pikiran anda akan blank dan anda akan tetap membaca postingan ini,hehe...piss ).
Baiklah inilah dia daftar 5 besar game online paling ngetop di Indonesia :


5. AyoDance
ayo dance

Kalau nggak salah ini game aslinya dari Cina sampai kemudian Megaxus membawa nih game ke Indonesia. Menawarkan tantangan dance untuk pemain game ini.
Cara memainkan ayodance online sebenarnya cukup gampang, hanya masalah kombinasi anak panah yang dibalik sama spasi saja kok bro. Dalam awal bermain mungkin agak kesulitan, tapi setelah sekian lama. anda bisa merasakan beata asyiknya bermain game ini. Anda bisa berdance di layar kaca dengan dinamis.

Untuk lebih jelas n asiknya berikut video Game Ayodance


4. RF Online ( Rising Force Online )
game paling ngetop

RF Online atau Rising Force Online adalah permainan video daring (MMORPG) dengan nuansa gabungan antara fantasi dan masa depan dengan tema yang menarik. Bermula di suatu galaxy bernama NOVUS pemain bisa memilih salah satu dari 3 bangsa ( Holy Alliance Cora, Bellato Union dan Acretia Empire ) untuk memakmurkan bangsa tersebut dan bertempur untuk menaklukan seluruh jagad.

untuk lebih jelasnya berikut videonya


3. Counter Strike
cs

Counter-Strike (disingkat CS) adalah permainan video tembak-menembak orang-pertamayang merupakan modifikasi dari permainan video Half-Life oleh Minh "Gooseman" Le danJess "Cliffe" Cliffe. Permainan ini telah berkembang menjadi serangkaian permainan baru sejak diluncurkan, antara lain Counter-Strike: Condition Zero, Counter-Strike: Source, dan Counter-Strike pada Xbox.
Counter-Strike menampilkan tim counter-terrorist (CT) yang melawan tim teroris dalam serangkaian ronde. Yaitu Penanaman bom oleh tim Teroris dan Penyelamatan sandera oleh tim CT.

simak dah pidionya...


2. Defense of The Ancient ( DotA )
defense of the ancients

Nah... ini tersangkanya, ketemu juga!, game paporit ane ni bro, sis. Game inilah yang ditengarai membuat sebagian mahasiswa abadi, ngoyot ( menetap ) dikampus ato dengan kata lain memiliki kesulitan untuk lulus!! Lanjutkan!!.
Permainan ini terbagi menjadi 2 kelompok yang saling bertempur, yaitu Sentinel dan Scourge. Pemain tim Sentinel memiliki markas yang terletak di pojok kiri bawah, sementara pemain tim Scourge berbasis di pojok kanan atas map. Masing-masing markas dilindungi oleh tower(menara) dan gelombang unit-unit yang menjaga jalur menuju markas mereka. Di pusat markas kedua tim, terdapat "Ancient", yaitu sebuah bangunan yang harus dipertahankan oleh masing-masing tim. Bila Ancient salah satu tim dihancurkan, maka tim itu dinyatakan kalah dan permainan berakhir.

Setiap pemain mengontrol unit yang disebut Hero, sebuah unit kuat dengan berbagai kemampuan yang unik. Dalam Allstars, total Hero yang dapat dipilih mencapai 103 Hero (untuk dota v 6.70c), dan masing-masing memiliki kemampuan, taktik, kelebihan dan kekurangan yang unik dan berbeda satu sama lainnya. Kerjasama tim adalah prioritas utama untuk membawa kemenangan; satu pemain yang sendirian sulit untuk membawa tim menang.Meskipun demikian, ada beberapa Hero yang—bila dimainkan dengan baik dan diberikan cukup banyak waktu untuk meningkatkan level—dapat mengubah jalannya permainan secara signifikan sendirian. Defense of the Ancients dapat dimainkan oleh sepuluh pemain dalam bentuk lima lawan lima dan tambahan dua tempat untuk juri dan pengamat.

Coba deh plototin dolo ni pidio

1. Point Blank
game paling ngetop di indonesia

Point Blank adalah sebuah permainan komputer yang ber-genre FPS dan dimainkan secara Online. Permainan ini pertama kali dikembangkan oleh Zapetto dari Korea selatan dn dipublikasikan oleh NCSoft. Selain di kore selatan, permainan ini memiliki server sendiri di Thailand, Rusia, Indonesia, Brazil, Turki, Amerika Serikat, dan Peru. Di Indonesia, permainan ini dikelola melalui kerjsama antara PT. Kreaon dan Gemscool. Point Blank berkisah tentng perseteruan antara Free Rebels dan pemerintahan yang diwakili oleh Counter Terrorist Force (CT-Force).

videonya seperti dibawah ini boss

Oke sekian dulu, moga dapat menambah pengetahuan sodara-sodara semua. Salam..!! U...U..ULLTRA KILLLL!!!
 (berbagai sumber)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar